Site icon Beritaenam.com

Jelang Debat, Jokowi: Sifat Keras, Picik Akan Dikalahkan dengan Sikap Bijak

Jokowi.

beritaenam.com, Jakarta – Jelang debat capres-cawapres, Presiden Joko Widodo atua Jokowi mengunggah foto dirinya di sosial media Instagram yang mengenakan baju adat tradisional Jawa Tengah berwarna hitam dan lambang di bajunya. Jokowi juga tampak memakai blangkon di foto tersebut.

Dalam unggahannya, Jokowi menulis keterangan foto yang menyapa warganet. Jokowi juga mengatakan bahwa segala sifat keras , picik akan dikalahkan dengan sikap bijak, lembut dan sabar.

“Selamat siang. Segala sifat keras hati, picik dan angkara murka hanya bisa dikalahkan dengan sikap bijak lembut dan sabar,” tulis di akun Instagram @jokowi.

Unggahan foto Jokowi tersebut yakni unggahan menjelang debat capres – cawapres sesi pertama yang akan digelar di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Kamis (17/1/2019) pukul 20.00 WIB.

Jokowi merupakan calon presiden petahana yang maju kembali di Pilpres 2019 bersama pasangannya Calon Wakil Presiden Maruf Amin.

Unggahan Jokowi pun langsung dibanjiri pujian hingga memberi semangat dari warganet kepada Jokowi dari yang akan mengikuti debat malam ini.

“Njenengan gagah pak @jokowi,” tulis akun duddi_27.

Akun naomii_aruan menulis unggahan Jokowi tersebut merupakan sifat yang sebenarnya berada di dalam hati Jokowi.

“Itulah sifat yang berada di dalam diri hati pak @jokowi,” naomii_aruan.

Tak hanya itu, warganet juga memberikan semangat kepada Jokowi jelang debat.

“Semangat pak buat nanti malam,” tulis akun @riris_ngl.

“Semangat buat debat nya pak,” tulis akun @tito_red_ .

Sebelumnya, Jokowi pada Rabu (16/1/2019) malam mengikuti pemantapan persiapan jelang debat capres-cawapres di Ballrooom, Djakarta Theater, Thamrin, Jakarta Pusat.

“Ya ini apa persiapan, pemantapan dan evaluasi terutama untuk materi-materi,” ujar Jokowi usai pemantapan.

Ketika ditanya berapa persen pemantapan persiapan Capres dan Cawapres nomor ururt 01 jelang debat, Jokowi tertawa. Ia mengaku sudah mantap mengikuti debat esok hari.

“Namanya pemantapan ya mantap lah. Mantul, mantul (mantap betul),” kata dia.

Pasangan Calon Presiden – Wakil Presiden Nomor Urut 01 Joko Widodo – Maruf Amin dan pasangan Calon Presiden – Wakil Presiden Nomor Urut 02 Prabowo Subianto – Sandiaga Uno akan mengikuti debat pertama di Bidakara Jakarta Selatan, Kamis (17/1/2019) pukul 20.00 WIB.

Berdasarkan informasi protokoler KPU RI, beberapa nama tokoh yang sudah mengonfirmasi hadir antara lain Ketua Komisi II Zainudin Amali, Ketua MPR RI Zulkifli Hasan, Kapolri Jend Pol Tito Karnavian, mantan Wapres RI Hamzah Haz, Presiden RI kelima Megawati Soekarnoputri, mantan Wapres RI Tri Sutrisno, Ketua DPR RI Bambang Soesatyo, serta lima orang panelis Bagir Manan, Ahmad Taufan Damanik, Bivitri Susanti, Hikmahanto Juwana, Margarito Kamis.

Seluruh tokoh itu direncanakan duduk di kursi hitam bagian depan (dibelakang moderator), secara berurutan sesuai nama yang dituliskan tersebut.

Panelis dalam debat tersebut berjumlah enam orang yaitu Prof Hikmahanto Juwana (Guru Besar Hukum UI), Prof Bagir Manan (Mantan Ketua MA), Ahmad Taufan Damanik (Ketua Komnas HAM), Bivitri Susanti (Ahli Tata Negara), Margarito Kamis (Ahli Tata Negara), dan Agus Rahardjo (Ketua KPK).

Debat pertama mengusung tema soal hukum, hak asasi manusia (HAM), tindak pidana korupsi, dan tindak pidana terorisme. Moderator debat adalah Ira Koesno dan Imam Priyono.

Exit mobile version