Beritaenam.com – Real Madrid cuma menang tipis 1-0 saat berhadapan dengan klub juru kunci, Huesca. Poin penuh dari laga tersebut cukup mengantar El Real kembali masuk empat besar.
Pada laga yang dihelat di Estadio El Alcoraz, Minggu (9/12/2018) malam WIB, Madrid tak tampil istimewa. Di sisi lain, Huesca mampu memberikan perlawanan sengit yang membuat El Real tak bisa bermain lepas.
Dalam hal statistik, Madrid hanya unggul sedikit dalam penguasaan bola yakni 52-48 persen. Bahkan Huesca membuat lebih banyak tembakan (7:4).
Satu-satunya gol Madrid dalam laga ini dilesakkan gareth Bale saat pertandingan baru berusia delapan menit.
Kemenangan ini membuat Madrid kembali masuk ke empat besar klasemen La Liga dengan koleksi 26 poin. Mereka hanya berjarak lima angka dari Barcelona yang ada di posisi teratas.
Sedangkan Huesca harus mengalami kekalahan ke-10 musim ini, yang membuat mereka belum beranjak dari peringkat paling buncit dengan tujuh poin dipunya.
Susunan Pemain
SD Huesca: Jovanovic; Miramon, Insua, Pulido, Etxeita, Ferreiro (Gurler 76′); Gomez, Aguilera (Melero 19′), Rivera; Avila (Longo 84′), Hernandez
Real Madrid: Courtois; Carvajal, Varane, Ramos, Odriozola; Modric (Isco 66′), Llorente, Ceballos (Valverde 58′); Bale (Asensio 76′), Benzema, Vazquez