Site icon Beritaenam.com

Menteri PUPR: Pembangunan Tol Pulau Jawa Hingga Sumatera Terus Dikebut

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.

beritaenam.com, Jakarta – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat ( PUPR ) terus menggenjot pembangunan jalan tol . Mulai dari Jalan Tol di Pulau Jawa hingga Pulau Sumatera.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono menyebutkan, untuk tahun ini pihaknya bakal menggenjot pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera yaitu Terbanggi Besar-Kayu Agung-Palembang. Basuki memperkirakan jalan tol tersebut selesai pada Juni 2019.

“Mudah-mudahan bulan ini bisa diresmikan kemudian yang Terbanggi Besar-Kayu Agung-Palembang itu juga sudah akan selesai pada tahun ini, Juni 2019,” ujarnya di Kantor Kementerian PUPR, Jakarta Selatan, Senin (11/2/2019).

Sementara itu, untuk jalan Tol Trans Jawa, proyek tol yang akan digenjot yakni Jalan Tol Pasuruan-Banyuwangi, terutama ruas Probolinggo-Banyuwangi.

Menurut Basuki, pembangunan jalan tol Probolinggo-Banyuwangi terkendala pengerjaan proyek, karena lahan yang digunakan merupakan tempat latihan TNI.

“Di sana kan ada tempat latihannya marinir jadi sedang kita cari rutenya ya rute awal melalui kawasan latihan baluran itu bisa. Jadi bisa kita bangun dan harus koordinasi dulu dengan TNI pada saat latihan berhenti dulu sekitar 1,5-2 jam, habis itu jalan lagi,” tutur dia.

Selain itu, pihaknya juga akan meneruskan jalan tol Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi). Rencananya jalan tol tersebut akan tembus hingga Bandung.

“Yang prioritas itu adalah Cigatas (Cileunyi-Garut-Tasik). Kemudian nanti ke Cilacap. Nah ini yang Bogor juga mengikut itu Bogor-Cianjur-Bandung. Ini yang sedang kita kerjakan bersamaan,” pungkas dia.

Exit mobile version