Site icon Beritaenam.com

Soal Demo 22 Mei, NasDem: Kami Dukung TNI-Polri Tindak Tegas Perusuh

Surya Paloh.

beritaenam.com, Jakarta – Partai NasDem menyatakan sikap terkait peristiwa yang terjadi tentang aksi demo 21 dan 22 Mei ini. NasDem meminta semua pihak menghormati keputusan KPU, yang telah melakukan penetapan rekapitulasi.

Jika ada yang tidak puas terhadap penetapan KPU, NasDem berharap hal itu diselesaikan sesuai dengan aturan negara.

“Pemilu 2019 sudah selesai dan KPU sudah mengumumkan hasil resminya. Pemilu merupakan produk demokrasi yang oleh karenanya setiap pihak harus menghormati setiap hasil dan keputusan yang ada. Apabila ada pihak-pihak yang kurang puas terhadap hasil pemilu, bisa menempuh jalur yang telah ditentukan sesuai dengan koridor dan ketentuan yang ada,” ujar Ketua Umum NasDem Surya Paloh melalui keterangan tertulisnya yang diterima, Kamis (23/5/2019).

Menurut Paloh, pemilu adalah sarana untuk memajukan kehidupan berbangsa dan bernegara. Karena itu, dia menilai, jika ada tindakan-tindakan yang merusak dan memaksakan kehendak, itu bertentangan dengan tujuan berdemokrasi. Dia juga mengajak semua masyarakat bijaksana menyikapi hasil Pemilu 2019 ini.

“Mengajak seluruh elemen bangsa untuk mengutamakan persatuan dan kesatuan bangsa. Partai NasDem menghormati proses menyampaikan pendapat di muka umum sebagai salah satu hak warga negara yang dijamin oleh undang-undang. Namun proses tersebut harus senantiasa sesuai dengan koridor perundang-undangan yang berlaku,” katanya.

Melansir detik.com, Dia mengatakan proses penyampaian pendapat tidak boleh disertai dengan pemaksaan kehendak karena bisa mencederai nilai-nilai demokrasi.

NasDem, lanjut Paloh, akan mendukung setiap langkah pemerintah dalam menjaga Indonesia. Paloh menegaskan akan tetap mendukung segala upaya pemerintah dalam menjaga keutuhan NKRI.

“Partai NasDem mendukung setiap langkah pemerintah dan alat negara dalam upaya menjaga keutuhan dari setiap tindakan yang mengancam eksistensi Negara Kesatuan Republik Indonesia dan terhadap pemerintahan yang sah” katanya.

“Partai NasDem akan selalu mendukung langkah dan upaya yang diambil oleh TNI dan Polri, termasuk tindakan tegas, terhadap pihak-pihak yang hendak membuat negara ini terpecah belah jika dipandang terpaksa. Bagi NasDem, keutuhan republik ini di atas segala-galanya, termasuk di atas simbol dan ekspresi kebebasan dalam demokrasi,” ucapnya.

Terakhir, dia mengimbau agar masyarakat tetap tenang di tengah-tengah peristiwa yang memanas ini. Dia juga meminta seluruh kader NasDem membantu mencairkan suasana di tengah situasi memanas ini.

“Mengimbau kepada warga masyarakat untuk tetap tenang dan beraktivitas sebagaimana biasanya. Oleh karena itu, pemerintah dan aparat keamanan harus bisa memastikan berjalannya fungsi-fungsi lembaga negara dalam pelayanan publik. Lalu. memerintahkan kepada setiap kader Partai NasDem untuk tetap siaga merespons perkembangan yang ada dan secara aktif menciptakan suasana harmoni dalam kehidupan berbangsa dan bernegara,” pungkasnya.

Exit mobile version