• Home
No Result
View All Result
  • Login
Beritaenam.com
ADVERTISEMENT
  • Redaksi
  • Hotline
  • Pedoman Media Siber
  • Kawula Muda
  • Catatan Agi
  • Viral
  • Seks
  • News
Beritaenam.com

Uji Materi UU Cipta Kerja ke Mahkamah Konstitusi

NU Yang Ajukan

admin by admin
09/10/2020
in info, Nasional

Beritaenam.com — Pengesahan Undang-undang Cipta Kerja oleh DPR RI mendapat penolakan tidak hanya dari elemen buruh, mahasiswa, aktivis.

Nahdlatul Ulama (NU) menyampaikan keberatan dan mengajukan gugatan ke Mahkamah Konstitusi (MK).

“Nahdlatul Ulama menyesalkan proses legislasi UU Ciptaker yang terburu-buru, tertutup, dan enggan membuka diri terhadap aspirasi publik,” demikian kutipan pernyataan tertulis NU pada Jumat (9/10).

Ormas Islam ini menilai DPR tidak memiliki sikap kenegaraan yang baik karena memaksakan pengesahan perubahan drastis 76 undang-undang di tengah pandemi, meski ditolak oleh berbagai elemen masyarakat.

NU mempersoalkan potensi liberalisasi sektor pendidikan yang dibuka oleh UU Cipta Kerja.

Selain itu, omnibus law juga dirasa akan mengancam pertanian berkelanjutan, serta kesejahteraan buruh.

Poin keberatan NU lainnya datang dari keberadaan Pasal 48 UU Cipta Kerja, yang membuat Jaminan Produk Halal dimonopoli satu lembaga.

Sehingga ormas Islam macam NU, Muhammadiyah, atau Persis berisiko tak lagi dilibatkan dalam sertifikasi halal.

Karena itulah, NU bakal menempuh jalur hukum, dengan mengajukan uji materi UU Cipta Kerja ke Mahkamah Konstitusi.

“Nahdlatul Ulama membersamai pihak-pihak yang berupaya mencari keadilan dengan menempuh jalur konstitusional dengan mengajukan uji materi ke Mahkamah Konstitusi,” kata Ketua Umum PBNU Said Aqil Siroj.

Isu lain yang dipermasalahkan oleh NU adalah kaitan antara semakin longgarnya gerak pengusaha industri tambang dan konsekuensinya terhadap lingkungan hidup. Ini juga disinggung oleh banyak pihak, termasuk Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (WALHI).

“Pemerintah tidak selektif dalam menarik investasi asing yang datang sehingga investor potensial yang hadir justru adalah investor yang buruk dan paling ekstraktif, yang hanya akan memperluas eksploitasi alam dan kerusakan lingkungan,” kata Walhi lewat keterangan tertulis.

Selepas demonstrasi massif di 18 provinsi pada 8 Oktober 2020, sebagian kepala daerah menemui massa.

Mereka berjanji akan menyurati presiden agar menerbitkan peraturan pemerintah pengganti undang-undang (perppu) yang menganulir sementara UU Cipta Kerja.

Merespons permintaan tersebut, Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden Donny Gahral Adian menyatakan hal itu tidak bisa dipenuhi.

“Tidak ada pilihan Perppu. Pemerintah menghargai masukan dari serikat buruh,” ujarnya.

Donny mempersilakan semua pihak yang keberatan dengan substansi UU Cipta Kerja menempuh jalur uji materi, alias judicial review, ke Mahkamah Konstitusi.

Pengamat hukum sekaligus pendiri Yayasan Lokataru, Haris Azhar Azis, mengaku skeptis dengan upaya uji materi.

Alasannya, DPR belum lama ini meloloskan revisi UU MK yang sama-sama bermasalah di mata praktisi hukum, membuat masa jabatan hakim konstitusi diperpanjang hingga usia 70 tahun.

“Mayoritas [hakim] di MK akan memenangkan Omnibus Law,” ucapnya.

Berkembangnya rasa tidak percaya terhadap MK membuat lembaga itu buka suara, sembari mengklaim akan netral seandainya judicial review UU Cipta Karya diajukan oleh masyarakat.

“Insya Allah MK enggak akan terkurangi kejernihan berpikirnya dengan peristiwa apa pun, apalagi menyangkut kebenaran dan keadilan berdasarkan UUD,” ujar Fajar Laksono selaku Kepala Bagian Humas dan Kerja Sama Dalam Negeri di MK.

“Publik silakan ikut memantau proses penanganan perkara. Mari ikut memastikan penanganan perjara berjalan sesuai koridor ketentuan peraturan,” tambahnya.

 

Previous Post

Aldi Taher Ajak Artis-artis untuk Stop Bikin Konten Maksiat

Next Post

LBH Pers Kutuk Kekerasan pada Empat Jurnalis saat Meliput Demo

Related Posts

info

Badan POM Diminta Dorong Pengembangan Vaksin Nusantara

26/02/2021
122
info

Jokowi Sampaikan Alasan Awak Media Diberi Vaksin Covid-19 

26/02/2021
120
info

Ayo Minum Air Agar Sehat Kulit

26/02/2021
112
info

Moeldoko Sibuk Persiapan Nikah Putri Bungsunya

26/02/2021
122
info

Mahfud MD Minta Masukan LSM TII

25/02/2021
128
info

Jokowi di Tanggul Citarum

25/02/2021
118

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

RECOMMENDED NEWS

KH Ma'ruf Amin.

Ma’ruf: Saya Akan Gandeng Ulama Untuk Galang Dukungan di Jabar, Banten dan DKI

2 tahun ago
131
Presiden Jokowi dan Menteri Muda urusan Luar Negeri Kerajaan Arab Saudi Adel Al Jubeir.

Arab Saudi Apresiasi Kepemimpinan Indonesia di Kawasan dan Dunia

2 tahun ago
154
2RT

2RT, Berdakwah lewat Musik Hip Hop

2 tahun ago
107

Kontraversi Kartu Pra Kerja

10 bulan ago
336

RSS Pimpinan Media News

  • Soal Status Bupati Pessel Terpilih, Gubernur Diminta Jangan Buru-buru Lantik 26/02/2021 PM Syndicate
  • Zairullah Azhar dan M.Rusli Resmi Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Tanbu Periode 2021-2024 26/02/2021 PM Syndicate
  • Tegas ke Pelanggar Prokes, Polri Ganjar Satpam BRI di Makassar Penghargaan 26/02/2021 PM Syndicate
  • Jokowi Sampaikan Alasan Awak Media Diberi Vaksin Covid-19  26/02/2021 PM Syndicate
  • Biden dan Raja Saudi Bicara Jelang Rilis Laporan Kematian Khashoggi  26/02/2021 PM Syndicate
  • Bedah Buku PR Crisis di Telkom University 26/02/2021 PM Syndicate
  • Anaknya Dikudeta, SBY Meradang Keluarkan Perintah Pecat…. 26/02/2021 PM Syndicate
  • Ayo Minum Air Agar Sehat Kulit 26/02/2021 PM Syndicate
  • Tesla akan Kurangi Produksi Model 3 di AS  26/02/2021 PM Syndicate
  • Pesan dan Janji Ketua DPRD Depok di Muscab ke-IV Gapeksindo 26/02/2021 PM Syndicate
No Result
View All Result

Beritaenam.com berisi orang-orang profesional yang sudah bertahun-tahun bekerja di dunia jurnalistik.

No Result
View All Result

© Copywright AGI Network -- PT. Dua Tujuh Delapan Ruko Cibubur Point, Automotive Center Blok B9 Jl. Alternatif Cibubur, Kel. Harjamukti, Kec. Cimanggis, Kota Depok. Kode Pos: 16954 == #Media independen, tidak memihak dalam pemberitaan, bebas dan tidak terikat dari kepentingan politik dan kelompok tertentu.

No Result
View All Result
  • Home

© Copywright AGI Network -- PT. Dua Tujuh Delapan Ruko Cibubur Point, Automotive Center Blok B9 Jl. Alternatif Cibubur, Kel. Harjamukti, Kec. Cimanggis, Kota Depok. Kode Pos: 16954 == #Media independen, tidak memihak dalam pemberitaan, bebas dan tidak terikat dari kepentingan politik dan kelompok tertentu.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
Translate »