Beritaenam.com — Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Wakil Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Wamenparekraf/Wakabaparekraf) Angela Tanoesoedibjo bersama Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo, Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka, dan Ketua Nasional Paralympic Committee Senny Marbun menghadiri peluncuran logo dan maskot Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) ke-17 di halaman Balai Kota, Surakarta, Jawa Tengah.
Wamenparekraf Angela menyampaikan, “Pada hari ini saya hadir bersama Mas Menpora (Dito Ariotedjo) dan Mas Gibran (Wakil Presiden Terpilih). Kami meluncurkan logo dan maskot Peparnas ke-17. Acara tersebut akan digelar di Solo pada tanggal 6 hingga 13 Oktober 2024 yang akan datang.”
Angela menjelaskan bahwa desain logo dan maskot Peparnas ke-17 dapat dikreasikan dalam berbagai bentuk merchandise. Hal ini diharapkan dapat menggerakkan sektor ekonomi kreatif dan memberikan dampak positif pada perekonomian masyarakat. Acara ini juga memperkuat sinergi antar industri pariwisata dan ekonomi kreatif (parekraf) guna meningkatkan daya saing industri yang inklusif dan berkelanjutan.
Turut mendampingi Wamenparekraf Angela dalam kesempatan tersebut adalah Sekretaris Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggaraan Kegiatan (Events) Kemenparekraf/Baparekraf, Ni Komang Ayu Astiti.
Acara peluncuran ini merupakan langkah penting dalam mempromosikan Solo sebagai pusat olahraga dan budaya, serta mendukung pertumbuhan ekonomi kreatif di daerah tersebut.