Site icon Beritaenam.com

Yenny Wahid: Sejak Awal Tidak Pernah Ada Rencana Masuk Tim Kampanye Prabowo-Sandi

Yenny Wahid.

Beritaenam.com, Jakarta – Putri kedua Gus Dur, Yenny Wahid hingga kini belum menjawab ajakan masuk ke tim kampanye Prabowo-Sandiaga. Yenny mengatakan sejak awal dirinya memang tidak pernah berencana menjadi bagian dari timses tersebut.

“Memang tidak pernah ada rencana ke arah sana. Kan dari awal saya sudah bilang dari awal bahwa saya belum ambil keputusan,” kata Yenny, Jumat (21/9).

Kebimbangan Yenny itu dikarenakan visi misi capres dan cawapres yang belum jelas. Oleh karena itu, Yenny akan mendengar terlebih dahulu visi misi dari dua pasangan capres-cawapres pada (23/9) atau saat dimulainya masa kampanye.

“Jadi sampai saya mendengar visi misi resmi dari para calon tanggal 23 itu, Jadi tunggu saya,” jelas dia.

Sebelumnya, Yenny berencana mengadakan silaturahmi nasional atau silatnas bersama tokoh-tokoh Gusdurian, sebutan untuk para pengagum fanatisme Gus Dur.

Lewat Silatnas, Yenny akan meminta pandangan dan tanggapan, kemana arah suara Gusdurian bermuara.

“Saya kan tidak sendirian, barisan kader Gus Dur ini banyak, kami akan buat silaturahmi nasional (Silatnas), mendengar aspirasi mereka, jadi nanti 23 September kita mendengar dulu visi misi para calon seperti apa,” kata Yenny Wahid di Jagakarsa.

Exit mobile version