Beritaenam.com- *1. Tentukan Tujuan Social Media Marketing Anda*
Dalam menentukan strategi, Anda harus fokus terhadap tujuan yang ingin Anda capai.
Misal Anda ingin menaikkan follower dulu, maka segala usaha harus ditujukan untuk kenaikan jumlah follower. Begitu juga jika Anda ingin meningkatkan transaksi.
*2. Ketahui profil dari Customer*
Untuk dapat menyampaikan pesan yang tepat kepada konsumen Anda.
Maka, Anda harus dapat mengetahui demografi, behavior, aktivitas keseharian serta bahasa yang mereka gunakan.
*3. Ketahui siapa kompetitor Anda*
Penting untuk mengetahui siapa kompetitor Anda di market. Dengan demikian anda dapat melakukan apa yang mereka lakukan dan tidak lakukan. Dan buat menjadi lebih baik
*4. Lakukan social media audit*
Anda harus mengaudit penggunaan sosial media Anda. Cari tahu mana yang berfungsi baik, mana yang menghasilkan Engagement terbaik, dan lain-lain
*5. Buat profile yang menarik*
Dalam strategi marketing ada yang namanya “elevator pitch” dimana anda harus meyakinkan prospek dalam 1 menit. Oleh karena itu profile anda harus bisa meyakinkan pembacanya dalam 1 menit
*6. Cari Inspirasi konten*
Untuk dapat memberikan Konten menarik maka anda juga harus mengkonsumsi Konten-Konten yang menarik. Karena apa yang akan anda sampaikan pasti dari sesuatu yang pernah anda dapatkan.
*7. Otomatisasi postingan Anda*
Anda dapat membuat Konten kalender dan menggunakan fitur schedule post dari berbagai software automation. Karena kunci kesuksesan di sosial media adalah konsistensi.
*8. Evaluasi strategi Anda*
Dalam setiap strategi yang dilakukan selalu evaluasi dan perbaiki setiap hasil yang didapat. Sehingga strategi kita akan senantiasa memberikan hasil yang terbaik.
Juanda Rovelim
Founder Digital Marketing Is FUN!
Most Wanted Digital Marketing