Beritaenam.com
  • Kawula Muda
  • Catatan Agi
  • Viral
  • Seks
  • Jabar
    • Bandung Raya
No Result
View All Result
  • Kawula Muda
  • Catatan Agi
  • Viral
  • Seks
  • Jabar
    • Bandung Raya
No Result
View All Result
Beritaenam.com
No Result
View All Result
Home Kuliner

BULOG Launching Penjualan Daging Melalui Ipanganandotcom

admin by admin
26/04/2021
in Kuliner
0
BULOG Launching Penjualan Daging Melalui Ipanganandotcom
8
SHARES
111
VIEWS

Manajemen Perum BULOG terus melakukan upaya untuk membantu mengatasi kebutuhan daging yang meningkat belakangan ini, khususnya selama bulan Ramadhan dan menjelang Lebaran 2021.

BULOG meluncurkan layanan pembelian daging kerbau beku melalui e-commerce “ipanganandotcom”, sehingga masyarakat bisa menjadikannya sebagai pilihan alternatif kebutuhan akan daging.

Setelah BULOG menggelar operasi pasar berupa komoditas daging kerbau beku seharga Rp. 80.000,- per kg di beberapa kelurahan, pasar dan jaringan Rumah Pangan Kita pada pekan lalu.

BULOG melanjutkannya dengan menyediakan kemudahan dalam memenuhi kebutuhan daging rakyat dengan harga yang terjangkau melalui belanja on-line.

“Dengan demikian rakyat bisa memiliki pilihan untuk membeli daging tanpa kesulitan,” kata Direktur Utama Perum BULOG Budi Waseso di Jakarta, Senin (26/4).

Budi Waseso mengemukakan hal itu saat melauncing layanan penjualan daging beku melalui e-commerce ipanganandotcom di lobi gedung utama Perum BULOG.

Layanan on-line Perum BULOG diciptakan sebagai salah satu upaya memenuhi kebutuhan daging melalui pemanfaatan teknologi digital sehingga, masyarakat memperoleh bahan pangan khususnya daging dengan cepat, mudah dan murah.

“Sebagai bagian dari pemerintah, BULOG memahami situasi kebutuhan daging yang meningkat belakangan ini.” ujar Budi Waseso.

BULOG akan menggunakan seluruh instrumen yang ada untuk menjamin ketersedian pangan pokok tersebut.

“Dan saya sudah mengeluarkan instruksi ke seluruh jajaran BULOG di tanah air untuk menyiapkan stok daging beku yang bisa langsung dibeli masyarakat,” kata mantan Kepala Bareskim Polri itu.

Sejak awal tahun ini, masyarakat mengalami kesulitan untuk mendapatkan daging sapi di pasaran dengan harga terjangkau sehingga pemerintah memberikan penugasan kepada Perum BULOG.

Mengimpor daging kerbau dari luar negeri sebagai alternatif dalam memenuhi kebutuhan akan daging, khususnya dalam momen Ramadhan dan menjelang Idul Fitri 2021.

Dengan menyediakan layanan belanja online maka rakyat bisa memiliki pilihan alternatif untuk memunui kebutuhan akan daging dengan membeli daging kerbau beku.

Pilihan belanja daging kerbau beku dapat dilakukan melalui ipanganandotcom yang tersedia di aplikasi SHOPEE dan dijual dengan harga Rp. 84.999,- per kg sudah termasuk ongkos kirim SAMEDAY sampai depan rumah konsumen.

Harga yang murah secara online ini merupakan sinergi strategis antara Perum BULOG, StoreSend Indonesia, Shopee dan JNE.

Perum BULOG juga terus berkoordinasi dengan pemerintah pusat maupun daerah guna membantu mensukseskan program pemerintah dengan menstabilkan harga pangan lainnya pada saat Ramadhan dan Idul Fitri.

 

Previous Post

Susi Pudjiastuti “Cek Ombak” (2)

Next Post

Rumah Si Doel Dibongkar

admin

admin

Next Post
Rumah Si Doel Dibongkar

Rumah Si Doel Dibongkar

Beritaenam.com berisi orang-orang profesional. Sudah lulus Uji Kompetensi Dewan Pers. Berintegritas dan berpengalaman di dunia jurnalistik.

  • Kode Etik
  • Redaksi
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber

© 2022 Beritaenam - PT. Dua Tujuh Delapan

No Result
View All Result
  • Kawula Muda
  • Catatan Agi
  • Viral
  • Seks
  • Jabar
    • Bandung Raya

© 2022 Beritaenam - PT. Dua Tujuh Delapan