Site icon Beritaenam.com

Diusung PAN dan PKS, Gubernur Riau Dukung Jokowi di Pilpres 2019

Presiden Jokowi berikan selamat kepada Gubernur Riau, Syamsuar.

beritaenam.com, Jakarta – Gubernur Riau Syamsuar menyatakan dukungannya terhadap mendukung calon presiden nomor urut 01, Joko Widodo atau Jokowi dalam kontestasi Pilpres 2019. Hal itu dikatakan Syamsuar usai dilantik Jokowi sebagai Gubernur Riau di Istana Negara Jakarta.

“Saya berharap beliau bisa dua periode,” ujar Syamsuar di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (20/2/2019).

Syamsuar menilai Jokowi telah membuktikan kinerjanya secara nyata dengan membangun infrastruktur, menyelesaikan reforma agraria, dan program dana desa.

Menurut dia, pembangunan jalan tol Padang-Pekanbaru, yang dilakukan Jokowi juga akan sangat bermanfaat untuk masyarakat Riau.

“Kemarin saya dapat informasi lagi, nanti ada tol Riau ke Jambi, pekerjaan-pekerjaan ini kan masih perlu dilanjutkan,” katanya.

Dalam Pilgub Riau, pasangan Syamsuar-Edy Natar diusung oleh Partai Nasdem, PKS dan PAN. PKS dan PAN mengusung Prabowo Subianto- Sandiaga Uno di Pilpres 2019. Sementara, Partai Nasdem mengusung Jokowi- Ma’ruf Amin.

Syamsuar mengaku belum membicarakan dukungan tersebut kepada partai pengusung. Dia juga belum memastikan apakah akan turut mengkampanyekan Jokowi di Pilpres.

“Belum komunikasi, nantilah lah,” ucap Syamsuar secara singkat.

Exit mobile version