Beritaenam.com – Ryan Giggs masih percaya Jose mourinho mampu membalikkan keadaan Manchester United, dari situasi carut di awal musim ini hingga jadi penantang juara di akhir musim.
Tertinggal tujuh poin dari Manchester City, Chelsea, dan Liverpool di puncak klasemen sementara Premier League dan tersingkir dari Piala Liga Inggris membuat Setan Merah jadi kurang diperhitungkan. Apalagi, permainan yang diperagakan Romelu Lukaku cs masih jauh dari kata meyakinkan.
MU punya catatan selisih gol yang minus sejauh ini, dengan catatan 13 gol dan sudah kebobolan 14 kali. Ditambah lagi ada konflik internal antara Mourinho dan Paul Pogba, yang berujung pencopotan Pogba dari jabatan kapten kedua.
Wajar saja jika fans United mulai gerah. Rumor-rumor pergantian manajer mulai lebih kencang berembus, dengan Zinedine Zidane disebut-sebut sebagai salah satu calon yang diidamkan.
Ryan Giggs yang lebih dari dua dekade jadi andalan Setan Merah di sisi kiri lapangan tahu ada yang salah di dalam klub. Namun dia yakin, Jose dengan segala pengalamannya mampu mengatasi problem ini.
“Saya tidak percaya klub ini sedang anjlok. Mereka punya manajer top, pemain hebat, dan sedang ada tantangan hebat,” kata Giggs dilansir Manchester Evening. “Mereka semua punya kualitas yang dibutuhkan, tapi saya akui masih ada yang harus diperbaiki.”
Manajer timnas Wales ini memperkirakan Mourinho baru akan lepas dari tekanan kecuali MU berhasil duduk di puncak klasemen. Dia berharap fans tak khawatir, karena Mourinho bisa diandalkan dan MU pun punya komposisi yang bagus.
“Ya, dia (Mourinho) bisa memperbaikinya. Dia manajer papan atas. Tapi tekanan untuknya tak akan hilang sampai kita berada di puncak klasemen,” pungkas Giggs.
Setelah jeda internasional, MU akan bertandang ke Stamford Bridge untuk menantang Chelsea, Sabtu (20/10/2018) pada lanjutan Premier League.