Beritaenam.com
  • Kawula Muda
  • Catatan Agi
  • Viral
  • Seks
  • Jabar
    • Bandung Raya
No Result
View All Result
  • Kawula Muda
  • Catatan Agi
  • Viral
  • Seks
  • Jabar
    • Bandung Raya
No Result
View All Result
Beritaenam.com
No Result
View All Result
Home Olahraga

Harry Kane: Saya Siap Dimainkan di Final Liga Champions

admin by admin
28/05/2019
in Olahraga, Sepak Bola
0
Harry Kane: Saya Siap Dimainkan di Final Liga Champions

Harry Kane.

7
SHARES
105
VIEWS

beritaenam.com – Striker Tottenham Hotspur Harry Kane merasa fit 100 persen dan siap bermain kontra Liverpool pada final Liga Champions di Wanda Metropolitano, Minggu (2/6/2019) dini hari WIB.

Sebelumnya, mesin gol tim nasional Inggris itu diterpa cedera ligamen pergelangan kaki saat timnya menang 1-0 atas Manchester City pada leg pertama perempat final Liga Champions di London, 9 April lalu.

Akibatnya, Kane hanya duduk di tribune menyaksikan rekan setimnya berjuang melakoni pertemuan kedua kontra City (3-4) dan dua leg semifinal melawan raksasa Eredivisie Ajax Amsterdam (menang agresivitas gol tandang dalam agregat 4-4).

Tapi, Kane tak ingin jadi penonton lagi di laga pamungkas dan berusaha pulih secepat mungkin. Kini, pengorbanan itu berbuah manis karena dia kembali bisa berlatih dengan rekan setimnya yang lain.

“Saya bisa bermain sekali pun final Liga Champions dimainkan hari ini. Saya sangat siap. Saya ikut berlatih selama sepekan ini. Saya berlatih penuh dan merasa baik,” kata Kane dilansir The Guardian.

“Tapi, tentu saja, semuanya tergantung pelatih (Mauricio Pochettino) bakal memainkan saya atau tidak. Hak dia memilih pemain yang akan tampil dan cocok untuk dimainkan di final,” ujarnya.

Bagi Pochettino, kehadiran Kane di dalam skuat merupakan angin segar mengingat perannya yang begitu vital di lini serang.

Musim ini, pesepak bola yang pernah menimba ilmu di Arsenal itu sudah menggelontorkan 24 gol dari 39 pertandingan di semua kompetisi.

Tags: Harry KaneLiga ChampionsTottenham Hotspur
Previous Post

Presiden Ukraina Kunjungi Wilayah Separatis Pro-Rusia

Next Post

Perusuh 22 Mei Incar Nyawa 4 Tokoh, TKN: Dalangnya Harus Segera Ditangkap

admin

admin

Next Post
Perusuh 22 Mei Incar Nyawa 4 Tokoh, TKN: Dalangnya Harus Segera Ditangkap

Perusuh 22 Mei Incar Nyawa 4 Tokoh, TKN: Dalangnya Harus Segera Ditangkap

Beritaenam.com berisi orang-orang profesional. Sudah lulus Uji Kompetensi Dewan Pers. Berintegritas dan berpengalaman di dunia jurnalistik.

  • Kode Etik
  • Redaksi
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber

© 2022 Beritaenam - PT. Dua Tujuh Delapan

No Result
View All Result
  • Kawula Muda
  • Catatan Agi
  • Viral
  • Seks
  • Jabar
    • Bandung Raya

© 2022 Beritaenam - PT. Dua Tujuh Delapan