Site icon Beritaenam.com

Penembakan di Utrecht Belanda, 3 Orang Tewas

Lokasi penembakan di Utrecht. (Foto: AFP)

beritaenam.com – Insiden penembakan terjadi di Kota Utrecht, Belanda. Tiga orang dilaporkan tewas.

Dilansir ewn.co.za dari AFP, Senin (18/3/2019), polisi sudah turun tangan ke lokasi kejadian. Pelaku diduga berasal dari Turki yang terindentifikasi bernama Gokman Tanis (37).

“Pada tahap ini, kami dapat mengkonfirmasi tiga orang tewas dan sembilan luka-luka, tiga di antaranya luka serius,” kata Wali Kota Utrecht Jan van Zanen dalam sebuah pernyataan video di Twitter.

Polisi merilis foto tersangka kelahiran Turki itu. Polisi memperingatkan orang-orang untuk tidak mendekatinya.

Perdana Menteri Belanda Mark Rutte mengatakan insiden itu, hanya beberapa hari sebelum pesta demokrasi di Utrecht, “sangat mengganggu” dan polisi meningkatkan keamanan di masjid dan bandara.

Media-media lokal melaporkan bahwa aparat polisi antiterorisme telah berada di lokasi. Media lokal menunjukkan foto-foto polisi bertopeng dan bersenjata, serta kendaraan-kendaraan darurat di sekitar trem yang berhenti di dekat jembatan jalan.

Menurut kantor berita ANP yang mengutip operator trem, Qbuzz, lalu lintas trem di wilayah tersebut telah dihentikan akibat insiden penembakan ini. Trem merupakan kereta ringan yang memiliki rel khusus di dalam kota.

Exit mobile version