Beritaenam.com, Jakarta – Banyak cara orang memberi motivasi pada generasi muda masa kini atau lebih akrab disapa generasi milenial. Salah satunya dengan menggelar talk show dengan judul yang menukik dan kena di kalangan mahasiswa.
Untuk itulah, dalam rangkaian Goes to Campus kali ini, Rosianna Silalahi (Rosi) menghadirkan talkshow yang mengusung tema: “Jangan Takut Meraih Mimpi*l”.
Dengan menghadirkan dua dua narasumber yakni: dr. Olivia Ong, founder dari Jakarta Aesthetic Clinic; dan Panji Pragiwaksono, entertainer multi talenta, audiens yang hadir diharapkan dapat ‘menyikapi’ mimpi-mimpi mereka, mendapatkan inspirasi dan motivasi bagaimana mewujudkan sebuah mimpi.
Dengan acara ini, diharapkan tumbuh generasi muda Indonesia yang memiliki karakter tidak gampang menyerah.
Salah satu karakter yang dibutuhkan bangsa ini, menuju Indonesia yang lebih hebat.
“Inilah yang saya akan tunjukan pada mereka, apapun mimpi atau cita-cita, mereka bisa terwujud, asal tidak takut menempuh jalan berliku, harus berani, tak takut jatuh, lalu bangkit lagi. Karena sukses tak pernah jatuh begitu saja dari langit,” ujar Rosiana Silalahi.
Dengan Energi positif, sharing pengalaman kata Rosi menambahkan,
“Yang penting mahasiswa di Vokasi, tidak hanya dituntut kemampuan tapi keahliannya juga. Saat keluar fakultas ini dan bisa diterima diindustri-industri tenaga kerja,” jelas Rosi.
Rosi mengungkapkan, banyak anak muda sebenarnya mempunyai mimpi yang hebat tetapi tidak tau, bagaimana cara mewujudkan mimpi itu.
“Inilah yang saya akan tunjukan pada mereka, apapun mimpi atau cita-cita, mereka bisa terwujud, asal tidak takut menempuh jalan berliku, harus berani, tak takut jatuh, lalu bangkit lagi. Karena sukses tak pernah jatuh begitu saja dari langit,” ujarnya. (Nia K)