Beritaenam.com
  • Kawula Muda
  • Catatan Agi
  • Viral
  • Seks
  • Jabar
    • Bandung Raya
No Result
View All Result
  • Kawula Muda
  • Catatan Agi
  • Viral
  • Seks
  • Jabar
    • Bandung Raya
No Result
View All Result
Beritaenam.com
No Result
View All Result
Home Hukum

Tepis Pernyataan Prabowo, Jaksa Agung: Tak Ada Dendam Politik di Kasus Ahmad Dhani

admin by admin
20/02/2019
in Hukum, Nasional
0
Tepis Pernyataan Prabowo, Jaksa Agung: Tak Ada Dendam Politik di Kasus Ahmad Dhani

M Prasetyo.

7
SHARES
104
VIEWS

beritaenam.com, Jakarta – Jaksa Agung M Prasetyo menegaskan tak ada dendam politik dalam kasus yang menjerat musisi Ahmad Dhani. Dia menyebut kasus itu sudah melewati proses hukum.

“Jadi politisasi, dendam politik itu tidak ada,” kata Prasetyo di gedung ACLC KPK, Jalan Rasuna Said, Jakarta Selatan, Rabu (20/2/2019).

Prasetyo menjelaskan perkara itu ditangani oleh Polri lalu dilimpahkan ke kejaksaan. Proses hukum itu menyatakan Ahmad Dhani melakukan perbuatan pidana.

“Itu kan sudah melalui proses hukum, ditangani oleh penyidik Polri kemudian berkasnya dikirim ke kejaksaan lalu diteliti, dan kesimpulannya memang terpenuhi unsur-unsur bahwa Ahmad Dhani melakukan perbuatan pidana itu,” ujarnya.

Sebelumnya, pernyataan dendam politik ini dilontarkan Prabowo Subianto pada saat menjenguk Ahmad Dhani di Rutan Medaeng, Surabaya, Selasa (19/2). Prabowo juga mengatakan kasus Dhani akan dicatat dalam sejarah.

“Ini menurut saya adalah akan dicatat oleh sejarah, ini menurut saya abuse of power. Ini adalah usaha mungkin untuk dendam politik atau bentuk intimidasi politik,” ucap Prabowo.

Tags: Ahmad DhaniJaksa AgungM Prasetyo
Previous Post

Komedian Nana Krip Meninggal karena Penyakit Paru-paru

Next Post

Eks Direktur FBI: Mungkin Saja Trump Jadi Aset Rusia

admin

admin

Next Post
Eks Direktur FBI: Mungkin Saja Trump Jadi Aset Rusia

Eks Direktur FBI: Mungkin Saja Trump Jadi Aset Rusia

Beritaenam.com berisi orang-orang profesional. Sudah lulus Uji Kompetensi Dewan Pers. Berintegritas dan berpengalaman di dunia jurnalistik.

  • Kode Etik
  • Redaksi
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber

© 2022 Beritaenam - PT. Dua Tujuh Delapan

No Result
View All Result
  • Kawula Muda
  • Catatan Agi
  • Viral
  • Seks
  • Jabar
    • Bandung Raya

© 2022 Beritaenam - PT. Dua Tujuh Delapan