Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut ‘setelah ini jatah Prabowo’ terkait pemilihan presiden (pilpres). Ketua Harian Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menganggap pernyataan Jokowi itu menjadi penyemangat dalam menghadapi pilpres mendatang.
“Ya tentu bagi Gerindra apa yang disampaikan Presiden Jokowi kemarin tentu jadi penyemangat buat partai dan seluruh kader Partai Gerindra di seluruh Indonesia,” kata Sufmi Dasco Ahmad
“Namun itu juga kami anggap penyemangat yang membuat kami juga tidak putus-putusnya bekerja semaksimal mungkin untuk menaikkan elektabilitas partai, capres kami,” kata Wakil Ketua DPR itu.
Dasco lalu meminta para kader Gerindra agar tidak berpuas diri usai muncul sinyal dukungan dari Jokowi. “Dan kami minta para kader untuk tidak berpuas diri. Apa yang disampaikan Presiden Jokowi penyemangat dan introspeksi kami internal,” tegasnya. (***)