Jakarta – Lingkar Pictures mempersembahkan “Kutukan Calon Arang”, sebuah film horor yang terinspirasi dari legenda terkenal yang dibawakan oleh mendiang Suzzanna dalam “Ratu Sakti Calon Arang” (1985). Disutradarai oleh Girry Pratama, film ini menggali kisah nyata yang berpusat di Alas Purwo, Banyuwangi.
Film ini menampilkan debut akting Meisita Lomania sebagai tokoh utama, Dara. Meisita, seorang selebgram, merasa peran ini sangat berbeda dari karakter sehari-harinya. “Aku memerankan sosok Dara, agak bertolak belakang jauh dengan karakter aku sehari-hari,” ungkapnya dalam press release yang diterima Beritaenam.com.
Selain Meisita, film ini juga dibintangi oleh Dennis Adhiswara yang dikenal dari film-film komedi, serta Rowiena Umboh, Egi Fedly, Fergie Brittany, Justin Adiwinata, dan Wulan Suandhini.
“Kutukan Calon Arang” mengisahkan lima sahabat yang mencoba melarikan diri dari bayang-bayang dosa masa lalu untuk memulai hidup baru. Namun, mereka tak sadar bahwa kehidupan baru tersebut justru membawa mereka ke dalam ancaman kekuatan mistis. Kejahatan terus mengintai, memaksa mereka untuk menghadapi ketakutan yang tak pernah terbayangkan sebelumnya.
Saat ini, Lingkar Pictures belum merilis trailer resmi karena film ini baru memasuki tahap produksi dan pengambilan gambar baru saja dimulai. Para penggemar horor dan legenda lokal pasti menantikan rilisnya film ini yang menjanjikan ketegangan dan misteri yang mendalam.
Dengan cerita yang kuat dan para aktor berbakat, “Kutukan Calon Arang” siap membawa penonton ke dalam dunia horor yang penuh misteri di seputar Alas Purwo.